wartadigital.id
HeadlineNasional

Menpan RB Sebut 83 Ribu Formasi CPNS Ditempatkan di Instansi Pusat

Ada puluhan ribu lowongan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2021.

JAKARTA (wartadigital.id) –  Terdapat puluhan ribu lowongan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2021. Formasi ini  untuk mengisi kebutuhan SDM di instansi pusat.

“Pemerintah telah menentukan kebutuhan sebesar sekitar 83.000 baik dari CPNS maupun PPPK, sesuai dengan kebutuhan masing-masing instansi untuk berbagai jabatan yang dibutuhkan,” ujar  Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo dalam keterangan tertulis, Kamis (4/3/2021).

Jumlah tersebut untuk kebutuhan pegawai di instansi pusat dua tahun, yakni 2020 dan 2021. Sebab, tahun lalu pemerintah tidak melaksanakan rekrutmen.

Selain itu, terdapat kebutuhan 189.000 pegawai yang akan ditempatkan di sejumlah pemerintah daerah. Rinciannya, 70.000 PPPK jabatan fungsional selain guru dan 119.000 CPNS untuk berbagai jabatan teknis.

“Secara proporsional 70-80 persen merupakan tenaga-tenaga pelaksana utama di bidang pendidikan, penyuluh pertanian, penyuluh keluarga berencana, atau pegawai yang langsung bertugas di lapangan,” jelas dia.

Jadwal penerimaan bakal disusun kementerian dan lembaga terkat. Seperti Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), dan Badan Kepegawaian Negara (BKN). set, med

Related posts

Berpaling dari Ganjar, Jokowi Mania Resmi Deklarasikan Prabowo Capres 2024

redaksiWD

Guyup Rukun, Warga Kompak Percantik Lingkungan

redaksiWD

Lestarikan Budaya Daerah, Dewan Profesor ITS Melakonkan Wayang Orang

redaksiWD

Leave a Comment