wartadigital.id
Headline Nasional

Jokowi Ingatkan Sejumlah Negara Alami Gelombang Ketiga Covid-19

Dok
Presiden Jokowi

 

JAKARTA (wartadigital.id)  – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan saat ini beberapa negara sedang mengalami gelombang ketiga penambahan kasus Covid-19 . Karena itu Indonesia harus tetap waspada agar tidak terjerembab dalam kondisi yang sama.

“Pandemi Covid-19 belum selesai dan di beberapa negara saat ini sedang mengalami gelombang ketiga dengan penambahan kasus signifikan, oleh karena itu kita harus tetap waspada,” ujar Jokowi, Senin (23/8/2021).

Menurut Jokowi, pemerintah sedang berupaya keras melaksanakan kebijakan yang tepat dalam penanganan pandemi ini. Hal itu ditujukan agar kondisi Covid-19 di Tanah Air tetap terkendali. “Pemerintah berusaha keras melaksanakan kebijakan yang tepat dalam penanganan pandemi ini,” tuturnya.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi mengumumkan perpanjangan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berlevel mulai dari 24 hingga 30 Agustus 2021.

Sementara itu, wilayah aglomerasi seperti Jabodetabek, Bandung Raya, Surabaya Raya, dan beberapa wilayah kota/kabupaten lainnya sudah berada dalam PPKM Level 3 atau turun satu tingkat dari sebelumnya level 4.

Sementara Menko Maritim dan Investasi (Marinvest), Luhut Binsar Panjaitan mengatakan PPKM akan tetap menjadi instrumen penanganan selama Covid-19 masih ada di Indonesia.

“Saya banyak memperoleh pertanyaan apakah PPKM akan dilanjutkan atau dihentikan. Saya ingin menjelaskan bahwa selama covid-19 ini masih menjadi pandemi, PPKM ini akan tetap digunakan sebagai instrumen untuk mengendalikan mobilitas dan aktivitas masyarakat,” tegasnya. set, sin

Related posts

Mahasiswa ITS Gagas Alat Deteksi Udara untuk Lawan Polusi

redaksiWD

Tiga Parpol Sepakat Usung H Abdullah Hidayat sebagai Calon Bupati Sampang di Pilkada 2024

redaksiWD

Permudah Pemohon SKCK, Polresta Sidoarjo Hadirkan Layanan Keliling Online

redaksiWD